Simalungun, 1detik.info -
Komandan Kodim (Dandim) 0207/Simalungun, Letkol Inf Slamet Faojan, M.Han., melaksanakan penyerahan bantuan secara simbolis berupa sepeda motor jenis Kawasaki KLX 150 CC sebanyak 40 unit kepada Bintara Pembina Desa (Babinsa) bertempat di Makodim 0207/SML Jln. Jhon Horailam Saragih Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun.
Bantuan ini diberikan oleh Menteri Pertahanan Republik Indonesia, dengan tujuan untuk mendukung kelancaran tugas Babinsa dalam melaksanakan pembinaan teritorial serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Penyerahan sepeda motor tersebut dihadiri oleh Kasdim, Perwira staf, Danramil, serta Babinsa yang menerima bantuan, Dalam acara tersebut.
Dandim 0207/Simalungun menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diterima, yang diharapkan dapat meningkatkan efektivitas tugas Babinsa dalam menjalankan amanahnya.
Bantuan sepeda motor ini merupakan wujud perhatian dan dukungan dari Menteri Pertahanan kepada TNI, khususnya kepada Babinsa yang setiap hari berinteraksi langsung dengan masyarakat.
Dengan adanya kendaraan ini, diharapkan Babinsa semakin mampu menjalankan tugasnya dengan lebih cepat, efisien, dan dekat dengan rakyat, ungkap Letkol Inf Slamet Faojan, M.Han., dalam sambutannya.
Bantuan sepeda motor jenis Kawasaki KLX 150 CC ini diharapkan dapat membantu mobilitas Babinsa dalam melaksanakan berbagai kegiatan, termasuk patroli keamanan, pembinaan desa.
Serta mendukung program-program pemerintah yang bersentuhan langsung dengan masyarakat di wilayah binaannya.
(Donny)
0 Komentar