Kemacetan Di Depan Kementerian Kesehatan Akibat Kebocoran Pipa Gas


Jakarta, 1detik.info -

Kebocoran Pipa Gas ini telah terjadi di depan gedung Kementerian Kesehatan (Kemenkes),Kelurahan Kuningan Timur, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, Rabu (7/8/2024) Jakarta Selatan. Dengan ini untuk Lalu lintas yang ada di sekitar lokasi pipa gas bocor pun macet sangat parah.


Menurut Kapolsek Metro Setiabudi Kompol Firman telah mengatakan peristiwa ini berawal saat operator eskavator sedang melakukan penggalian. Ketika operator sudah memastikan kepada rekan-rekannya dengan terkait keberadaan pipa gas di sekitar area galian.


"Enggak ada, yang ada di tengah trotoar, ternyata mereka prediksinya meleset, pipa ternyata posisinya di pinggir galian akibatnya pipa gas terkena eskavator dan yang mengakibatkan terjadi kebocoran gas di depan kementerian kesehatan," kata  kepada wartawan, Kamis (8/8).


Firman juga menyatakan bawa anggotanya telah tiba pada pukul 17.00 WIB, para anggota langsung pengaturan arus lalu lintas di sekitar lokasi. Sejelang empat menit, ada giliran personel dari damkar dengan unit mobil damkar telah tiba di lokasi. Sekitar pada pukul 17:30 WIB, ada empat pegawai dari PGN yang telah tiba di lokasi, empat pegawai tersebut mulai mengisolasi lokasi kebocoran gas.


"Sekitar pada waktu pukul 18:30 WIB kebocoran gas ini sudah di atasi oleh pegawai dari PGN dengan memasang squeeze off untuk mengisolasi kebocoran gas,"ucapnya. Pihak dari pegawai PGN ini telah melakukan proses pemotongan pipa yang bocor untuk menyambungnya kembali dengan memakai pipa baru, Katanya.


Pantauan 1detik.info dari lokasi, Jalan Rasuna Said, jam 18.40 WIB, Rabu (7/8/2024), sebuah kemacetan telah terjadi dari arah Kuningan menuju Mampang. Kendaraan hanya bisa melaju dengan perlahan di jalur.


Kemacetan sangat parah terjadi sejak di depan Plaza Festival. Sementara itu, untuk lalin di arah yang sebaliknya terpantau lebih lancar. Arus lalu lintas yang arah berjalan kementerian kesehatan tersebut sempat ditutup sebagian untuk penangan pipa gas. Yang Terbaru, lalu lintas dari arah Mampang yang menuju Kuningan telah dibuka semua pada per pukul 18.44 WIB.


Sebelumnya, terjadi kebocoran pipa gas terjadi di depan gedung Kementerian Kesehatan. Arus lalu lintas yang menuju arah kawasan Kuningan, Jakarta Selatan (Jaksel) Jalan Rasuna said, Kelurahan Kuningan Timur, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, dialihkan.


Di lihat juga Kemacetan sangat parah terjadi di Jalan Gatot Subroto (Gatsu) dari arah Pancoran menuju Kuningan, Jakarta Selatan. Para Pemotor pun telah menerobos trotoar.


Pantauan 1dekit.info sekitar Jam 19.15 WIB sedang GO-JEK, Rabu (7/8/2024), dengan tampak antrean kendaraan mengular di Jalan Gatot Subroto dari arah Pancoran. Dengan Sejumlah pemotor pun menerobos trotoar untuk menghindari kemacetan ini.


Ulah para pemotor ini sangat membahayakan berbagai sejumlah  pejalan kaki yang ada di trotoar. Sejumlah pejalan kaki terlihat harus berjalan di sisi pinggir trotoar untuk menghindar motor yang lewat di trotoar.


Kemacetan di jalan gatsu ini bisa terpantau hingga ke traffic light persimpangan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Kemacetan ini yang disebabkan adanya kebocoran pipa gas depan kementerian kesehatan di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. 


Dengan ada Kebocoran gas tersebut sempat membuat polisi melakukan rekayasa lalin. "Untuk sementara pantauan dari Traffic Light kawasan Kuningan yang mengarah Kementerian Kesehatan akan dialihkan dahulu, yang sangat imbas adanya Pipa Gas Bocor di depan Kementerian Kesehatan, bagi pengendara motor dan mobil sebaiknya mencari Rute Alternatif," demikian keterangan di TMC Polda Metro Jaya.


Pengalihan tersebut  telah berakhir dan arus jalan di dekat pipa gas bocor dapat dilewati lagi jam 18.45 WIB. Tapi, kemacetan di jalan Gatsu akibat pengalihan lalin masih terjadi.


(Rudi)

0 Komentar

Lowongan Wartawan oleh Media 1detik