SD Negeri I Agung Raih Juara Pada Lomba O2SN Tingkat SD-SMP Kabupaten Tanggamus




Talang Padang,1 Detik.info -

Raih Prestasi membanggakan pada Kejuaraan Olimpiade Ditingkat Kabupaten pada Festival Lomba O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional) merupakan suatu kebanggaan bagi seluruh warga SDN I Negri Agung Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus.


Pada Kejuaraan O2SN  tingkat Kabupaten,prestasi membanggakan diraih Dwi Salwa Salsabila yang Meraih juara pertama pada Lomba Senam Lantai,Afreza Aldiano yang meraih juara pertama pada Lomba Pencak Silat dan Juara Empat pada lomba Atletik Yang dilaksanakan di kecamatan Sumberjo.


Dengan hasil tersebut Dimas Abimanyu S.Pd Selaku Guru Olahraga SDN I Negri Agung mengucapkan rasa syukurnya atas pencapaian prestasi yang diraih Siswa dan Siswi SD Negeri I Negri Agung ini.


"Alhamdulillah kita semua  tentunya merasa bangga atas prestasi yang diperoleh tahun ini kita bisa membawa juara pada gelaran olimpiade tingkat kabupaten (O2SN), Memang dari siswa-siswi ini masuk melalui jalur prestasi, artinya kita melakukan penyaringan kita seleksi secara betul-betul," kata Dimas, Sabtu  (1/06/2024).


Sementara itu, Kepala Sekolah SDN I Talang Padang Jamil Asari S.Pd mengatakan, pihaknya merasa bangga atas prestasi yang diraih anak didiknya, dalam O2SN tingkat Kabupaten ini, kami bisa menjadi juara umum,Dengan latihan yang optimal dan dibarengi keseriusan seluruh atlit, ahirnya bisa membuahkan prestasi yang bisa membagakan.


“Ini semua berkat keseriusan para atlet, pelatih dan pembinaan serta dukungan warga sekolah,” ujar Jamil Asari S.Pd.



Jamil Asari S.Pd menyebutkan, dengan prestasi yang diraih ini mudah mudahan dapat menjadi motivasi terhadap Siswa-Siswi yang lain dan berharap prestasi yang diperoleh Dwi Salwa Salsabila dapat pula meraih juara di tingkat Provinsi dan Nasional.


" Mudah mudahan prestasi yang diraih ini dapat ditingkatkan lagi, juga dapat menjadi motivasi terhadap Siswa-Siswi yang lain, untuk Salwa sendiri akan kami latih ditingkat provinsi , Mudah mudahan untuk kejuaraan O2SN ditingkat Provinsi Ananda Salwa Salsabila mampu kembali membanggakan " Sebutnya 


(SPR)

0 Komentar

KLIK DISINI Untuk MENDAFTAR
Cari Semua Kebutuhanmu Disini!