Ketua Komisi II DPRD Kota Tangerang, Himbau Pihak Sekolah Tidak Adakan Studi Tour Diluar Daerah



Tangerang. Berita 1detik.Online. Kegiatan Studi Tour ke luar daerah yang masih diadakan oleh Sekolah Menengah Pertama ( SMP ) di Kota Tangerang, menjadi perhatian Ketua Komisi II DPRD Kota Tangerang, Rianto, dengan memberikan himbauan agar Studi Tour siswa - siswi, khususnya Sekolah Menengah Pertama  ( SMP ) tidak diadakan diluar daerah, karena selain memberatkan orang tua, khawatir terjadi sesuatu yang tidak di inginkan.

Saat diminta tanggapan terkait adanya rencana kegiatan Studi tour yang akan diadakan oleh SMPN 3, Rianto menjelaskan, " Kepala dinas Pendidikan Kota Tangerang, pernah menghimbau, bahkan pernah membuat surat edaran, agar Studi Tour tidak diadakan diluar daerah, selain memberatkan orang tua murid , khawatir terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, seperti tahun - tahun sebelumnya, karena sudah ada pengalaman yang terjadi dan pengalaman tersebut agar dijadikan pelajaran, tapi kalau sifatnya perpisahan, tidak apa-apa yang penting tidak membebani masyarakat ", tutur Rianto , yang dihubungi melalui WhatsApp pada Senin  ( 25/12/2023 ).

Rianto menambahkan, " kalau acara perpisahan boleh - boleh saja dan itupun biayanya jangan memberatkan, kalau Studi  Tour sebenarnya boleh saja, tapi  harus musyawarah dulu antara komite, pihak sekolah dan dengan orang tua murid dan juga jangan sampai nantinya jadi membebankan masyarakat atau orang tua murid ", pungkas Rianto


-( soleh )-

0 Komentar

Lowongan Wartawan oleh Media 1detik